Pembuatan dan Aplikasi PGPR Pada Tanaman Jagung di Kelompok Tani Dusun Ceper- Gemawang, Kecamatan Ngadirojo, Wonogiri
Keywords:
jagung, PGPR, tanah marginalAbstract
Kegiatan pengabdian masyarakat melalui KKN ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan anggota kelompok tani Dusun Ceper, Desa Gemawaang, Ngadirojo, Wonogiri dalam pembuatan dan aplikasi Plant Growth Promoting Rhizobacteria (PGPR) pada tanaman jagung. Lahan marginal yang tidak subur dan kering yang umumnya tanah tegalan, sehingga tanaman tidak tumbuh baik, merupakan permasalahan yang dihadapi petani di lokasi kegiatan KKN ini. Salah satu alternatif untuk memperbaiki kondisi tersebut adalah aplikasi PGPR, yakni kelompok bakteri menguntungkan yang mengkolonisasi zona perakaran tanaman, yang secara langsung maupun tidak langsung memacu pertumbuhan tanaman. Pemilihan teknologi ini dirasa tepat karena pembuatannya tidak terlalu sulit dan bahan utama juga tersedia di lokasi KKN ini. Metode yang digunakan adalah pelatihan pembuatan larutan PGPR dan praktik aplikasinya pada tanaman jagung dalam polybag. Pelaksanaan kegiatan juga bekerja sama dengan BPP Ngadirojo, Wonogiri agar kegiatan dapat berlanjut ke depan. Hasil kegiatan ini adalah peningkatan pengetahuan dan keterampilan anggota kelompok tani dalam membuat larutan PGPR dan aplikasinya pada tanaman. Hasil praktik yang menunjukkan perbedaan signifikan pada pertumbuhan akar, tinggi tanaman dan jumlah daun tanaman jagung yang diaplikasi PGPR sangat diapresiasi anggota kelompok tani, sehingga pengetahuan dan keterampilan ini akan diterapkan pada musim tanam nanti atas bimbingan dan arahan dari BPP setempat.