Pengenalan Teknologi Hidroponik untuk Budidaya Sayur di Desa Sabrang, Kecamatan Delanggu, Kabupaten Klaten

Authors

  • Andriyana Setyawati Program studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian. Jl Ir Sutami 26A, Kentingan, Jebres, Surakarta
  • Djoko Purnomo Program studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian. Jl Ir Sutami 26A, Kentingan, Jebres, Surakarta
  • Ahmad Yunus Program studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian. Jl Ir Sutami 26A, Kentingan, Jebres, Surakarta
  • Edi Pu Program studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian. Jl Ir Sutami 26A, Kentingan, Jebres, Surakarta
  • Samanhudi Program studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian. Jl Ir Sutami 26A, Kentingan, Jebres, Surakarta
  • Amalia Tetrani Sakya Program studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian. Jl Ir Sutami 26A, Kentingan, Jebres, Surakarta
  • Retna Bandriyati Arniputri Program studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian. Jl Ir Sutami 26A, Kentingan, Jebres, Surakarta
  • Mu Rahayu Program studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian. Jl Ir Sutami 26A, Kentingan, Jebres, Surakarta
  • Gani Cahyo Handoyo Program studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian. Jl Ir Sutami 26A, Kentingan, Jebres, Surakarta

Keywords:

DFT, Hidroponik, Urban Farming

Abstract

Urban farming merupakan salah satu tren pemanfaatan lahan pekarangan rumah, yaitu menggunakan teknik budidaya hidroponik. Seiring dengan semakin meningkatnya kesadaran masyarakat akan aspek kesehatan, hidroponik dapat menjadi solusi budidaya sayuran untuk memenuhi pangan mandiri, melalui pemanfaatan lahan pekarangan. Kenyataannya, hidroponik belum diterapkan oleh masyarakat di Dukuh Karangmojo, Desa Sabrang, Kecamatan Delanggu, Kabupaten Klaten. Tujuan dari pengabdian ini adalah meningkatkan produktivitas  Anggota Kelompok Wanita Tani (KWT) “Sedyo Mulyo” melalui pemenuhan bahan pangan sehat dan bersih secara mandiri. Kegiatan pengabdian ini memberikan manfaat dalam kemandirian pangan kususnya sayur mayur. Selain itu anggota KWT Sedyo Mulyo tertarik dan kooperatif dalam mengkuti kegiatan pengabdian masyarakat.  

Downloads

Published

2024-03-14

Issue

Section

Teknologi Produksi Tanaman dan Pasca Panen