⁠Pemberdayaan UMKM melalui KKN di Desa Tukulrejo: Penerapan Branding sebagai Upaya Pemasaran Kreatif

Authors

  • Sudadi
  • Jezzy Puspa Ayu Wardani
  • Davina Kezhya Pramitha
  • Cholis Laila Aryani
  • Nabila Oktasya Cahya Putri
  • Chandrawaty Dwiyanisufina

Keywords:

branding, pemasaran, UMKM, Desa Tukulrejo

Abstract

UMKM merupakan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah yang berperan dalam menunjang perekenomian negara. Permasalahan terkait UMKM yang ditemui pada UMKM opak dan kue di Desa Tukulrejo adalah kurangnya branding dan promosi produk untuk meningkatkan penjualan. Oleh karena itu, kegiatan “⁠Pemberdayaan UMKM melalui KKN di Desa Tukulrejo: Penerapan Branding sebagai Upaya Pemasaran Kreatif” dilaksanakan untuk menciptakan identitas yang unik dan metode promosi yang efektif pada produk UMKM sehingga dapat lebih dikenal masyarakat dan meningkatkan penjualan produk. Metode pelaksanaan kegiatan ini menggunakan metode observasi dan wawancara. Hasil dari kegiatan pengabdian ini berupa desain logo, stiker logo, kemasan produk, totebag, kartu nama yang dapat digunakan oleh UMKM opak dan kue di Desa Tukulrejo sehingga dapat memperluas jangkauan pemasaran produk. Selain itu, kegiatan ini juga memberikan booklet branding UMKM yang dapat menambah wawasan pelaku usaha dalam hal branding dan pemasaran produk UMKM.

Downloads

Published

2024-12-05