Kajian Efisiensi Pemasaran Jagung (Zea Mays) di Kabupaten Banyumas
Keywords:
saluran pemasaran, efisiensi pemasaran, jagungAbstract
Kecamatan Sumbang merupakan salah satu sentra produksi jagung di Kabupaten
Banyumas. Ketergantungan petani pada tengkulak dalam memasarkan jagung diduga mengakibatkan rendahnya pendapatan petani jagung. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis: (1) saluran pemasaran jagung, (2) marjin pemasaran jagung, (3) bagian harga
yang diterima petani (farmer’s share) dan (4) indeks efisiensi pemasaran jagung di
Kecamatan Sumbang. Penelitian dilakukan pada bulan Juni-Agustus 2022 dengan
menggunakan metode penelitian survey. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan sekunder yang dianalisis menggunakan analisis deskriptif, analisis margin pemasaran, farmer ’s share, serta efisiensi teknis dan efisiensi ekonomis. Hasil analisis menunjukkan terdapat tiga saluran pemasaran jagung di Kecamatan Sumbang Kabupaten Banyumas yaitu
Saluran I (Petani–Pedagang Pengepul-Pedagang Besar-Pengecer Online-Konsumen), Saluran II (Petani–Pedagang pengepul-Pedagang Besar-Pengecer-Konsumen) dan Saluran III (Petani–Pedagang Pengepul-Pengecer-Konsumen). Margin pemasaran tertinggi terdapat
pada saluran II, diikuti saluran I dan terendah saluran III. Untuk farmer share paling besar terdapat pada saluran III, diikuti saluran I dan terendah saluran II. Saluran III merupakan saluran pemasaran yang paling efisien, karena memiliki margin terendah, nilai farmer’s share tertinggi, nilai indeks efisiensi teknis terendah dani nilai indeks efisiensi ekonomis tertinggi.