Kajian Penerimaan Chiffon Cake dengan Penambahan Daun Singkong

Authors

  • Agnes Bili Akademi Kesejahteraan Sosial Ibu Kartini
  • U. Yuyun Triastuti Akademi Kesejahteraan Sosial Ibu Kartini
  • Esteria Priyanti Akademi Kesejahteraan Sosial Ibu Kartini

Keywords:

penerimaan, chiffon cake, daun singkong

Abstract

Daun singkong menjadi salah satu bahan dasar yang dapat dikombinasikan dengan bahan yang lain untuk menghasilkan sebuah produk baru. Inovasi baru diperlukan juga untuk meningkatkan harga jual dari daun singkong itu sendiri. Guna meningkatkan kreativitas dan mendukung diversifikasi pangan, eksperimen pembuatan chiffon cake dengan penambahan daun singkong perlu dilakukan. Melalui penelitian ini, diharapkan dapat mengetahui penerimaan responden terhadap chiffon cake dengan penambahan daun singkong. Penelitian ini menggunakan 2 tahap yaitu tahap penentuan formulasi chiffon cake dengan penambahan daun singkong dan dilanjutkan dengan tahap uji hedonik. Formulasi chiffon cake menggunakan 3 (tiga) perlakuan penambahan daun singkong. Jumlah penambahan daun singkong yaitu sebanyak 15g, 25g dan 35g. Uji hedonik digunakan untuk mendapatkan data penerimaan panelis terhadap produk chiffon cake dengan penambahan daun singkong. Uji hedonik ini menggunakan kuesioner dengan kriteria suka, cukup suka dan tidak suka. Masing-masing kriteria ini diberi skor yaitu skor 3 untuk suka, skor 2 untuk cukup suka dan skor 1 untuk tidak suka. Uji hedonik dilakukan kepada 17 mahasiswa Program Studi Seni Kuliner AKS Ibu Kartini. Seluruh data yang diperoleh kemudian diolah dengan menggunakan Microsoft Excel 2019 dan dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa untuk penerimaan rasa dan tekstur, panelis lebih memilih chiffon cake dengan penambahan 15g daun singkong. Sedangkan untuk penerimaan aroma dan warna, responden lebih memilih chiffon cake dengan penambahan 25g daun singkong.

Published

2023-05-30